Guru Habib Rizieq, Habib Ali Bin Abdurrahman Assegaf Wafat

  • Share

Kabar duka kembali datang dari kalangan ulama Tanah Air. Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf wafat.

Informasi tersebut disampaikan Ustaz Yusuf Mansur lewat akun Instagram-nya seperti dilihat detikcom, Jumat (15/1/2021).

“Ya Allah Yaa Rabb.. Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf, wafat. Innaa lilaah..,” tulis Yusuf Mansur.

Dari informasi yang dihimpun detikcom, Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf meninggal di RS Purwakarta, Jawa Barat, Jumat (15/1) sore. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai penyebab meninggalnya Habib Ali.

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *