Pasien Covid-19 di India Menumpuk, Rumah Sakit Putus Asa Kehabisan Oksigen

  • Share

Covid-19 di India yang mengganas membuat rumah sakit di India putus asa akibat kehabisan stok oksigen pada Jumat (23/4/2021).

Lonjakan Covid-19 membuat beban besar pada sistem perawatan kesehatan di seluruh dunia, tak terkecuali India yang beberapa hari terakhir mencatatkan rekor terparahnya.

Fasilitas kesehatan di India kewalahan dan putus asa setelah pasokan oksigen kosong saking banyaknya pasien Covid-19.

“SOS (seruan gawat darurat) pasokan oksigen kurang dari satu jam di Max Smart Hospital & Max Hospital Saket,” kata salah satu jaringan rumah sakit swasta terbesar di New Delhi di Twitter.

“Lebih dari 700 pasien dirawat, membutuhkan bantuan segera,” sambung pengumuman itu sebagaimana dilansir AFP.

“Negeri Anak Benua” pada Jumat melaporkan lebih dari 330.000 kasus Covid-19 terbaru dalam satu hari.

Pada hari itu pula, ada sekitar 2.000 kematian dalam satu hari akibat Covid-19, memecahkan rekor kematian terparah akibat Covid-19 dalam sehari.

Selain itu, sebanyak 13 pasien Covid-19 meninggal dunia ketika terjadi kebakaran di rumah sakit tempat mereka dirawat di Mumbai.

Beberapa wilayah di India sekarang semakin memperketat pembatasannya.

Ibu kota India, New Delhi, diisolasi dan semua layanan non-esensial dilarang di Negara Bagian Maharashtra.

Negara Bagian Uttar Pradesh, rumah bagi 240 juta jiwa, juga ditutup pada akhir pekan ini.

Negara lain telah menutup pintunya bagi India karena takut varian baru dari India menyebar dengan cepat.

Uni Emirat Arab (UEA) pada Kamis menjadi negara terbaru yang menangguhkan penerbangan dari India sementara Kanada menyetop penerbangan dari India dan Pakistan.

Artikel asli : kompas.com

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *