Penceramah Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan tentang 16 tanda seseorang terkena sihir atau guna-guna.
Tanda-tanda orang terkena sihir ini berasal dari Kitab Ruqyah Sayariyyah yang ditulis oleh Syekh Abdullah Bin Abdul Aziz Al Aidan.
Kitab ini kata Ustadz Khalid Basalamah untuk mengobati penyakit baik jasmani maupun rohani.
Sebelumnya, Ustadz Khalid Basalamah mengatakan bahwa merasa ada satu saja dari 16 tanda ini dalam diri, maka butuh ruqyah syariyyah.
“Kalau ada, satu pun menurut penulis maka butuh ruqyah syariyyah,” kata Ustadz Khalid Basalamah dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari video di kanal YouTube Islam Terkini yang diunggah pada 16 Agustus 2020.
1. Berapaling atau menjauhkan diri dari ketaatan kepada Allah
Orang yang merasa malas melaksanakan ibadah, kshususnya ibadah wajib maka ini termasuk tanda butuh diruqyah syariyyah.
Atau kata beliau, jadi lalai dalam hal-hal rutin seperti dzikir pagi petanga, dan lalai pergi ke majelis ilmu.
2. Sakit kepala yang tidak henti-hentinya
Sakit kepala dalam hal ini kata Ustadz Khalid Basalamah tidak terkait dengan gejala medis.
Artinya ini adalah sakit kepala yang tidak normal, seperti mendengar ayat Al-Qur’an dan sakit kepala.
Maka ini tanda bahwa seseorang butuh diruqyah syariyyah, karena itu ada indikasi sihir.
3. Muncul rasa marah yang besar hingga hilang control
Untuk tanda ini biasanya akan terlihat, ketika marah pada hampri segala hal.
Makan marah, tidur marah, bekerja marah, dan lain sebagainya.
4. Pikiran Linglung
Orang yang sering tidak fokus, tidak terarah pikirannya maka ini salah satu tanda sihir.
5. Sering lupa
Orang yang suka lupa, termasuk tanda kena sihir, apa saja gampang lupa.
6. Merasa lemas
Rasa lemas dirasakan pada seluruh tubuh, disertai rasa malas yang sangat luar biasa.
Padahal tidak bekerja seharian atau baru selesai melahirkan.
Ini juga masuk indikasi perlu diruqyah, dan tanda sihir yang ada pada diri manusia.
7. Susah tidur
Orang yang susah tidur, khususnya di malam hari, merasa tidak nyenyak, maka ini termasuk salah satu tanda sihir.
8. Merasa gelisah, sedih dan dada merasa sesak berkepanjangan
Orang yang sedih berlebihan serta tidak percaya diri masuk tanda terkena sihir.
Response (1)