Emak-emak Wajib Lihat, Ini Daftar Harga Minyak Goreng Pasca Mafia Ekspor Migor Terungkap

Emak-emak Wajib Lihat, Ini Daftar Harga Minyak Goreng Pasca Mafia Ekspor Migor Terungkap

Daftar Harga Minyak Goreng Pasca Mafia Ekspor Migor Terungkap. Polemik minyak goreng kini telah mencapai titik terang. Empat tersangka telah ditetapkan oleh Kejaksaan Agung atas kasus suap terkait ekspor CPO (minyak sawit mentah) dan produk turunannya.

Salah satu tersangka merupakan pejabat Kementerian Perdagangan, yakni Dirjen PLN Indrasari Wisnu Wardhana (IWW). Sedangkan tiga pihak lainnya merupakan perusahaan swasta yang bergerak di bidang produksi dan pengolahan minyak goreng, yakni Permata Hijau Group, Wilmar Nabati Indonesia, dan PT Musim Mas.

Lantas, apakah ada perubahan terhadap harga minyak di pasaran pasca empat tersangka tersebut telah ditetapkan?

Terpantau bahwa per Rabu (20/04/2022) bahwa harga minyak goreng di pasaran masih tinggi. Namun, harga minyak goreng masih terpantau stabil dan tidak menunjukkan perubahan yang drastis.

Harga minyak goreng mengalami kenaikan semenjak Harga Eceran Tinggi (HET), dan mengikuti pergerakan pasar global CPO. Sedangkan, minyak goreng yang masih diberlakukan HET adalah minyak goreng curah dengan patokan harga Rp 14.000.

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *