Drummer band Superman Is Dead (SID), Jerinx menantang Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Riau, dr Indra Yovi.
Kamis, (16/7/2020) Indra Yovi menanggapi isu yang beredar di masyarakat soal Covid-19 di akun instagram Blueprint Lemurian.
Isu yang dimaksud adalah soal adanya sekelompok masyarakat yang tidak percaya dengan adanya Covid-19.
“Bisa saja mereka yang tidak percaya itu karena mereka tidak merasakan,” ucap Indra Yovi.
“Tapi kalau ingin tau betul boleh masuk ke ruangan isolasi pasien positif tanpa menggunakan APD dan kita buktikan apa hasilnya,” lanjutnya.
Unggahan tersebut kemudian dikomentari oleh Jerinx SID di hari yang sama dengan postingan tersebut diunggah.
Jerinx SID meminta kontak yang bisa dihubungi untuk bisa masuk ke ruang isolasi pasien Covid-19 tanpa alat pelindung diri (APD).
“OK! Siapa yg bisa saya hubungi?” tulis Jerinx SID menggunakan akun Instagram pribadinya pada Kamis, (16/7/2020).
Tak hanya berkomentar, Jerinx kemudian mengunggah foto tanggapan Indra Yovi di akun Instagram miliknya.
Tak ragu, Jerinx menyertakan akun Instagram dr Tirta Mandira Hudhi dalam keterangan foto yang diunggahnya pada Jumat, (17/7/2020).
Berikut unggahan Jerinx SID yang memberikan tantangan kepada Indra Yovi untuk memperbolehkan dirinya masuk ke ruang isolasi pasien Covid-19 tanpa APD.
https://www.instagram.com/p/CCugLzmHPGZ/
“ADA YANG BISA KONEKSIKAN SAYA DENGAN SI YOVI-19 INI?
Saya sudah coba sejak berbulan bulan lalu dan TIDAK ADA RS yg ijinkan saya ketemu pasien tanpa APD. Cek IG saya.