Bantu Ekonomi Keluarga, Bocah Cilik ini Harus Bangun Pagi Buta untuk Jadi Badut di Jalanan

  • Share

Usia 9 tahun memang menjadi tahap awal transisi dari masa kanak-kanak menuju remaja. Tapi bukan berarti hal ini juga turut dapat merubah pola pemikirannya, terlebih mengenai bagaimana mencari uang.

Anak 9 tahun tetap menjalani harinya seperti anak-anak seusia bawahnya, dimana hanya fokus menghabiskan hari-harinya dengan bermain bersama teman sebayanya.

Namun karena kondisi perekonomian yang sedang memburuk, yang diperparah dengan wabah Corona atau COVID-19, membuat Rehan, bocah lelaki berusia 9 tahun mau tak mau harus terjun langsung mencari uang.

Demi membantu perekonomian keluarganya, dia rela membuang ‘masa emasnya’ yang tentu tak akan pernah terulang kembali.

Rehan bahkan harus bangun pagi-pagi buta untuk bisa menampilkan atraksi badut menggemaskan di depan para pekerja kantoran atau pengguna jalan dan pengendara yang terjebak macet di sekitaran Jalan Gatot Subroto, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, melansir TribunAceh.com.

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *