Asal Usul Harta Kepala Sekolah Capai Rp1,6 T, Ternyata dari Istri, Begini Ceritanya

Warisan Orang Tua

Dia menjelaskan pula asal usul harta yang dimiliki oleh sang istri. Ternyata, itu merupakan warisan dari orang tua sang istri.

“Istri dari orang tuanya,” jelasnya.

“Tahun berapa itu Pak dapatnya?” tanyanya.

“Sudah lama sih, sudah lama. Dari tahun 70an sudah ada,” paparnya,

Orang Tua Istri

Bukan pengusaha, Nurhali mengatakan jika mertuanya merupakan seorang pedagang. Namun, kini mertua Nurhali telah meninggal dunia.

“(Orang tua istri) dulu pedagang. Sekarang sudah meninggal,” ungkapnya.

“Kemudian orang tuanya sudah meninggal, mertua saya sudah meninggal. Laki-laki dan perempuan sudah meninggal semua,” tambahnya.

Laporan Aset Pada Tahun 2019

Pada tahun 2019 lalu, Nurhali juga memberikan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) kepada KPK dengan total harta kekayaan Rp. 1.602.036.800.000

Sumber: KPK ©2021 Merdeka.com
Artikel asli : merdeka.com

Responses (2)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *