Azkanio Nikola Corbuzier atau Azka Corbuzier, anak dari Deddy Corbuzier dan Kalina Ocktaranny sedang menjadi perbincangan publik di dunia maya. Hal ini terkait penampilan barunya yang kini mulai berubah.
Azka yang pada tahun ini menginjak umur 14 tahun mulai mengalami perubahan fisik yang begitu berbeda jauh dari sebelumnya.
Penampilannya yang dulu imut menggemaskan, kini mulai berubah menjadi tinggi dan kekar.
Transformasi Tubuh Azka
Azka mengunggah perubahan bentuk tubuhnya. Dia mengunggah foto dirinya sebelum menjalani latihan di gym.
Perubahan bentuk tubuh Azka tak terlepas dari didikan sang papa, Deddy Corbuzier. Azka pun kini memiliki badan kekar berotot.
Berseloroh Mau Melaporkan Sang Papa ke KPAI
Dalam keterangan fotonya, Azka berseloroh mau melaporkan sang ayah, Deddy Corbuzier ke KPAI.
“Disiksa papa @mastercorbuzier Selama PSBB.. mau lapor KPAI .. getting tortured by @mastercorbuzier I should probably report this…… MUSCLE GAIN #gym #workout #hashtag,” tulis Azka.
Komentar Deddy Corbuzier
Deddy Corbuzier mengomentari postingan sang anak.
“HEH❗️,” tulis Deddy singkat.