Ridwan Kamil Unggah Foto Peti Jenazah Eril: It Is a Good Day To Go Home

  • Share

Gubernur Ridwan Kamil bersiap membawa pulang jenazah putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, dari Bern, Swiss. Sebuah foto peti jenazah ia unggah di akun Instagramnya @ridwankamil.

“Saatnya kamu pulang ke negeri untaian doa. Ke negeri para Wali yang salah satunya adalah leluhurmu,” tulis Ridwan Kamil di akun Instagramnya, seperti dilihat detikcom, Sabtu (11/6/2022).

Ridwan Kamil menuliskan sebuah kalimat mengisyaratkan Eril akan dibawa ke Tanah Air hari ini, Sabtu 11 Juni 2022.

“Eril, today is Saturday. It is a good day to go home,” tulisnya.

Ridwan Kamil telah menyiapkan makam istimewa buat almarhum Eril. Tempat itu akan menjadi rumah terakhir bagi almarhum Eril.

Dear Eril, sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah,” katanya.

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *