Seperti diberitakan, kendati rumah mendiang Dono Warkop itu kosong puluhan tahun, kondisinya jauh dari kesan angker. Rumah itu masih sering didatangi warga maupun wisatawan yang melintas di Delanggu. Akan tetapi, rumah model lama yang dibuat dengan kayu itu atapnya terlihat mulai keropos.
Seperti yang terpantau Solopos.com pada Sabtu (6/11/2021). Rombongan wisawatan The Village Trip dari Taman Sehat Rejosari (Tasero) Delanggu dan Prambanan Classic Jeep menyempatkan singgah di rumah Dono yang dekat dengan kompleks eks Pabrik Karung Goni Delanggu itu. Sebagian dari mereka berswafoto di lokasi tersebut.
“Ini rumah pelawak terkenal di Tanah Air, yakni mendiang Dono Warkop DKI,” kata Ketua Prambanan Classic Jeep, Agus Sulistyo Budi, saat ditemui Solopos.com di Delanggu.
Artikel asli : solopos.com
Response (1)