Video Viral Oknum Satpol PP Gowa Diduga Aniaya Ibu Hamil Saat Razia PPKM, Ini Pengakuan Korban

Ketika dimintai konfirmasi mengenai insiden itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Gowa Alimuddin Tiro mengaku sudah mengetahui kejadian tersebut.

“Itu oknum ya bukan institusi dan sampai sekarang saya belum ketemu dengan yang bersangkutan (pelaku) dan akan melakukan tindakan sesuai dengan prosedur,” ucapnya.

Pingsan saat melapor

Ilustrasi pingsan
.
Shutterstock Ilustrasi pingsan .

Nur Halim dan Riana melaporkan penganiayaan tersebut ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Kepolisian Resor (Polres) Gowa.

Namun, tatkala melaporkan penganiayaan yang diterimanya, Riana pingsan.

Ia langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Syech Yusuf.

Terkait dugaan penganiayaan ini, Kepala Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Bajeng Ipda Haryanto mengatakan sudah menerima laporannya.

“Tadi ada insiden saat razia PPKM dan sementara kami menerima laporannya namun tiba-tiba korban jatuh pingsan mungkin karena kontraksi sebab korban ini tengah hamil sembilan bulan,” jelasnya.

Artikel asli : kompas.com

Responses (2)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *