Vaksin dari Jepang. Tidak hanya pertambahan kasus positif, tingginya angka kematian, penuhnya rumah sakit, hingga merebaknya varian baru corona saja yang mewarnai perkembangan kasus penanganan virus tersebut di Indonesia.
Di tengah kabar-kabar kurang mengenakan itu, ada juga kabar baik yang menyertai.
Seperti pada Selasa (29/6), setidaknya ada tiga kabar baik yang dirangkum terkait corona ini.
Mulai dari vaksin dari Jepang yang akan segera mendarat di tanah air, hingga beberapa tokoh yang sembuh dari corona.
Berikut rangkumannya:
Vaksin COVID-19 dari Jepang Tiba di Indonesia 1 Juli
Indonesia akan kembali mendapat jutaan dosis vaksin COVID-19. Kali ini vaksin tersebut datang dari Jepang.