Kedua, malaikat melaknat orang-orang yang mengutuk/menista sahabat Nabi. Sebab, para sahabat Nabi adalah orang-orang yang mendapatkan keridhaan Allah SWT sebab Nabi SAW sangat ridha akan mereka.
Para sahabat Nabi adalah murid-murid Nabi. Sehingga, Allah memuji mereka dalam Alquran dan memberikan pujian terhadap mereka.
Para sahabat digambarkan sebagai golongan orang yang paling terdepan dalam membela Nabi dan tangguh menemani dakwah Islam melawan orang-orang kafir.
وَالسَّابِقُونَ الْأَوَّلُونَ مِنَ الْمُهَاجِرِينَ وَالْأَنْصَارِ وَالَّذِينَ اتَّبَعُوهُمْ بِإِحْسَانٍ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمْ وَرَضُوا عَنْهُ وَأَعَدَّ لَهُمْ جَنَّاتٍ تَجْرِي تَحْتَهَا الْأَنْهَارُ خَالِدِينَ فِيهَا أَبَدًا ۚ ذَٰلِكَ الْفَوْزُ الْعَظِيمُ
“Wassabiqunal-awwaluna minal-muhaajirina wal-anshari walladzina hum bi-ihsaanin radhiyallahu anhum wa radhu anhu wa a-adda lahum jannatin tajri tahtahal-anhaaru khaalidina fiiha abadan, dzalikal-fauzul-azhimu.”
Yang artinya: “Orang-orang yang terdahulu lagi yang pertama-tama (masuk Islam) dari golongan Muhajirin dan Anshar dan orang-orang yang mengikuti mereka dengan baik, maka Allah ridha kepada mereka dan mereka pun ridha kepada Allah. Dan, Allah menyediakan bagi mereka surga-surga yang mengalir sungai-sungai di dalamnya selama-lamanya. Mereka kekal di dalamnya, itulah kemenangan yang besar.” (QS at-Taubah: 100)
Artikel asli : republika.co.id