Almarhum Syekh Ali Jaber dalam sebuah cerahamnya menjelaskan tentang tanda habis umur.
Syekh Ali Jaber menyebutkan bahwa sesungguhnya umur itu terkait pada hal yang lain.
Oleh karena itu, umur tidak akan habis jika masih ada satu hal yang lain tersebut.
Lantas, apa tanda habis umur kita?
Dilansir PORTAL JEMBER dari unggahan kanal YouTube Bawika, yang diunggah pada 21 Maret 2021, inilah tanda umur kita habis menurut Syekh Ali Jaber.
Inilah tanda umur kita habis
Dalam pembahasan tentang umur, Syekh Ali Jaber mengajak untuk bersyukur dan memanfaatkan umur dengan baik.
“Makanya saya ucapkan Alhamdulillah dari dalam hati, karena Allah masih berkenan memberikan umur untuk menambah amal sholih dan beribadah,” pesan Syekh Ali Jaber.
Syekh Ali Jaber memberikan sebuah kisah tentang seseorang yang sakit parah dan mengalami koma.
“Habis tiga hari (koma), tiba-tiba bangun, qadarullah bangun, bahkan bangun sehat,” kisah Syekh Ali Jaber.
Setelah itu, orang tersebut minta makan nasi padang. Setelah makan, ia lanjut tidur dan meninggal.
“Allah bangkitkan dari koma, karena rezekinya belum selesai, makanya malaikat maut masih bertahan ndak boleh cabut nyawanya dulu,” jelas Syekh Ali Jaber.
“Karena masih ada nasi padang belum makan, begitu dia makan, kata Allah sama malaikat maut ‘sekarang cabut nyawanya, sudah habis rezekinya,” lanjut Syekh Ali Jaber.
Lantas, apa tanda habis umur?
Response (1)